Review Film Jepang You Shine in the Moonlight Tentang Perempuan Pengidap Penyakit Langka
Blogitawelasti – Film You Shine in the Moonlight asal Jepang diperankan oleh Takumi Kitamura dan Mei Nagano yang rilis tahun 2019. You Shine in the Moonlight disutradarai oleh Sho Tsukikawa yang mengusung genre romantis remaja.
Secara singkat, film ini bercerita tentang seorang perempuan yang mengidap penyakit langka yang umurnya tinggal sebentar. Kalau tertarik menonton filmnya, kamu bisa simak sinopsis dan reviu di bawah ini.
Artikel ini mengandung spoiler
Identitas Film Jepang You Shine in the Moonlight
Judul: You Shine in the Moonlight
Genre: Teen-romance
Sutradara: Sho Tsukikawa
Negara: Jepang
Bahasa: Jepang
Rilis: 101 menit
Rilis: 15 Maret 2019
Distributor: Toho
Sinopsis Film Jepang You Shine in the Moonlight
Film Jepang You Shine in the Moonlight bercerita tentang pria bernama Takuya Okada yang diminta menjenguk teman perempuan sekelasnya bernama Mamizu Watarase di rumah sakit. Mamizu menderita penyakit langka yaitu tidak bisa berada di bawah sinar bulan karena kondisinya akan memburuk.
Awalnya, Takuya tidak terlalu dekat dengan Mamizu, namun sejak menjenguk perempuan itu di rumah sakit, keduanya menjadi dekat. Mamizu bahkan membujuk Takuya untuk melakukan bucket list sebelum dirinya meninggal dunia.
Semakin sering mereka bersama, semakin kuat perasaan yang tumbuh di antara keduanya. Lantas bagaimana kelanjutan hubungan mereka mengingat kondisi Mamizu yang semakin buruk?
Review Film Jepang You Shine in the Moonlight
Sebelum menonton kisah Mamizu dan Takuya, kamu bisa simak reviu singkatnya di bawah ini.
1. Diadaptasi dari Novel
Tetsuya Sano adalah penulis novel Kimi wa Tsukiyo ni Hikarikagayaku atau You Shine in the Moonlight. Novel ini pertama kali diterbitkan di Kadokawa pada 25 Februari 2017 dan berhasil memenangkan penghargaan 23rd Dengeki Novel Prize.
Syuting dimulai pada tanggal 7 Oktober 2018 dan berakhir pada 13 November 2018. Adapun lagu tema You Shine in the Moonlight yang berjudul Mitsu no Tsuki dinyanyikan oleh band pop Sekai no Owari.
2. Perempuan Penderita Penyakit Langka
Sepertinya, penyakit yang dialami Mamizu ini adalah penyakit fiktif karena aku belum menemukan penjelasan medis terkait penyakit yang diderita. Penyakit Mamizu ini bernama luminesensi yang menyebabkan penderitanya “menyala” di bawah sinar bulan.
Semakin dekat penderitanya dengan sinar bulan, semakin buruk kondisinya dan bisa menyebabkan kematian. Karena itulah, Mamizu tidak bisa berada di luar ruangan dalam waktu lama dan harus dipantau dokter.
Ini juga yang menjadi alasan mengapa Mamizu meminta Takuya melakukan hal yang ingin dia lakukan sebelum meninggal. Mamizu ingin Takuya mewakili dirinya karena dia tidak bisa melakukannya sendiri.
3. Film yang Alurnya Bisa Ditebak
Karena aku sudah sering menonton film Jepang dengan alur serupa, aku jadi tahu kemana cerita ini akan berakhir. Soalnya film Jepang identik dengan tokoh yang mengalami penyakit langka dan usianya tidak lama lagi.
Tapi inilah yang menarik untuk ditonton karena bisa tahu nama-nama penyakit yang sebelumnya tidak pernah aku dengar. Seperti You Shine in the Moonlight, tidak ada penyakit spesifik bernama luminesensi.
Luminesensi bisa disebut bioluminesensi yaitu hewan yang bisa memancarkan cahaya seperti ubur-ubur dan kunang-kunang.
Daftar Pemain Film Jepang You Shine in the Moonlight
- Mei Nagano sebagai Mamizu Watarase
- Takumi Kitamura sebagai Takuya Okada
- Shouma Kai sebagai Akira Koyama
- Honoka Matsumoto sebagai Naruko
- Mio Imada sebagai Riko Hirabayashi
- Yuka sebagai Nurse Okazaki
- Tomoko Ikuta sebagai Ritsu
- Kyoko Hasegawa sebagai Kyoko
- Mitsuhiro Oikawa sebagai Makoto
You Shine in the Moonlight adalah rekomendasi film Jepang romantis dan menyedihkan yang bisa kamu tonton di waktu luang.
