Review Film Jepang A Summer Day, Your Voice dengan Genre Romantis



Blogitawelasti - A Summer Day, Your Voice adalah film Jepang yang diperankan oleh Reiya Masaki, Daisuke Nagakura, dan Wakana Matsumoto. Film Jepang bergenre romantis ini menyajikan kisah memilukan yang terbentuk dari pertemuan di rumah sakit. 

Film yang tayang tahun 2015 ini sangat direkomendasikan bagi kamu yang ingin membutuhkan tontonan bersama pasangan di waktu luang. Berikut reviu dan sinopsis A Summer Day, Your Voice yang bisa kamu baca.

Identitas Film Jepang A Summer Day, Your Voice

Judul: A Summer Day, Your Voice

Genre: Romance

Sutradara: Tomoyuki Kamimura

Skenario: Tomoyuki Kamimura 

Rilis: 24 Oktober 2015 

Durasi: 94 menit

Negara: Jepang

Bahasa: Jepang 

Sinopsis Film Jepang A Summer Day, Your Voice

Sinopsis film A Summer Day, Your Voice bercerita tentang Tetsuo Togami yang bertemu dengan seorang gadis bernama Maiko ketika dirinya dirawat di rumah sakit. Togami mencoba mengajak Maiko berkenalan namun gadis itu tidak bisa mendengarnya karena menderita penyakit serius.

Sejak saat itulah, Togami sering menjenguk Maiko lalu menghabiskan waktu bersama bahkan berjanji pergi ke suatu tempat saat ulang tahun Maiko. Hanya saja, kondisi Maiko semakin buruk yang membuat orang tuanya melarangnya bertemu Togami.

Review Film Jepang A Summer Day, Your Voice

Sebelum menonton film Jepang tersebut, kamu bisa simak reviu A Summer Day, Your Voice singkat di bawah ini.

1. Cinta Bisa Datang dari Mana Saja

Menonton film A Summer Day, Your Voice menunjukkan bahwa cinta itu bisa datang dari mana saja. Seperti Tetsuo Togami yang sedang dirawat di rumah sakit lalu bertemu dengan perempuan yang menarik perhatiannya bernama Maiko. 

Sampai Togami keluar rumah sakit, ternyata laki-laki itu terus berusaha agar dekat dengan Maiko yang memang sakit parah. Dia melakukan berbagai cara untuk meyakinkan orang tua Maiko agar mereka bisa menghabiskan waktu bersama di luar. 

2. Perasaan Tulus Togami

Togami walaupun tampak berandalan tetapi laki-laki itu sangat peduli dengan Maiko. Walaupun orang tuanya melarangnya bertemu dengan Maiko, laki-laki yang memang sudah membuat Maiko jatuh cinta bisa merasakan perasaan indah itu. 

Siapapun kita dan apapun kondisi kita, kita tetaplah manusia yang berhak merasakan kebahagiaan dan cinta seperti halnya Maiko kepada Togami dan begitu pula sebaliknya. 

Daftar Pemain Film Jepang A Summer Day, Your Voice

  • Shono Hayama sebagai Tetsuo Togami
  • Chika Arakawa sebagai Maiko Takashiro
  • Seika Furuhata sebagai Yuka Morino
  • Kengo Oguchi sebagai Tetsuo Togami
  • Wakana Matsumoto sebagai Yuka Morino
  • Maiko Kikuchi sebagai Kiyomi Takashiro

A Summer Day, Your Voice menggunakan latar waktu musim panas di Jepang untuk menceritakan kisah cinta menyayat hati antara Togami dan Maiko.


Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url