7 Rekomendasi Tontonan Netflix Seru di Bulan November yang Siap Menemanimu



Blogitawelasti – Netflix akan menghadirkan ragam tontonan seru yang siap menemanimu di sepanjang bulan November 2025. Mulai dari tontonan dalam negeri hingga luar negeri bisa kamu saksikan bersama keluarga untuk menghabiskan waktu di bulan November. 

Namun kamu harus memastikan sudah berlangganan akun Netflix premium sebelum menonton tayangan seru yang disediakan. Berikut beberapa rekomendasi tontonan Netflix seru di bulan November mendatang. 

1. Jodoh 3 Bujang 

Jodoh 3 Bujang adalah film asal Indonesia yang akan tayang pada 13 November 2025 dengan durasi 1 jam 47 menit. Film ini bercerita tentang tiga bersaudara yang akan mengadakan pernikahan kembar demi menghemat pengeluaran. 

Namun masalah muncul ketika salah satu tunangan dari saudara itu pergi. Ketiga saudara itu pun harus segera mendapatkan penggantinya karena jika tidak, pernikahan mereka dibatalkan. Film yang disutradarai oleh Arfan Sabran ini dibintangi oleh Jourdy Pranata, Aisha Nurra Datau, Maizura, Rey Bong, Barbie Arzetta, dan masih banyak lagi. 

2. Ipar Adalah Maut The Series

Serial Ipar Adalah Maut akan tayang pada 3 November 2025 dengan cerita yang sangat seru. Sinopsisnya tentang kisah pernikahan seorang perempuan yang awalnya bahagia namun mulai bermasalah ketika adik perempuannya yang masih kuliah tinggal bersama mereka.

Adik perempuannya itu berhasil menarik perhatian suaminya hingga menimbulkan masalah rumah tangga. Serial ini diperankan oleh Deva Mahenra, Tatjana Saphira, Nicole Parham, Alesha Fadillah Kurniawan, dan masih banyak lagi.

3. Last Summer 

Last Summer adalah drama Korea yang akan rilis pada 1 November 2025 mendatang di Netflix dengan genre romantis komedi. Drama ini bercerita tentang laki-laki yang jatuh hati kepada seorang perempuan ketika mengunjungi ayah dan kembarannya. 

Bertahun-tahun kemudian, hubungan keduanya mulai retak ketika ada rahasia pahit yang mereka ketahui. Drama Korea ini dibintangi oleh Lee Jae Wook, Choi Sung Eun, Kim Gun Woo, Kwon Ah Reum, dan masih banyak lagi. 

4. Tak Ingin Usai Di Sini

Lagi-lagi film Indonesia akan menyapa pengguna Netflix pada 6 November 2025 mendatang. Tak Ingin Usai di Sini bercerita tentang K yang berusaha mencari sahabatnya pasangan agar sahabatnya tidak kesepian setelah dirinya didiagnosa terkena penyakit parah. 

K ingin sahabatnya menemukan orang yang bisa menemaninya ketika dirinya meninggal nanti. Film berdurasi 1 jam 48 menit ini dibintangi oleh Bryan Domani, Vanesha Prescilla, Rayn Wijaya, dan sebagainya.

5. Last Samurai Standing 

Last Samurai Standing adalah serial drama asal Jepang yang mulai rilis tanggal 13 November 2025 mendatang. Drama sejarah ini bercerita tentan Shujiro, seorang samurai yang sulit dikalahkan mengikuti permainan bertahan hidup untuk melindungi keluarga dan penduduk desa.

Serial ini menggunakan latar waktu era Meiji, jadi buat kamu yang ingin belajar sejarah negara lain, bisa menonton Last Samurai Standing. Adapun pemain serial ini adalah Junichi Okada, Yumia Fujisaki, Kaya Kiyohara, dan sebagainya.

6. In Your Dreams

In Your Dreams adalah film animasi anak-anak asal Amerika yang bercerita tentang seorang kakak beradik yang bepergian ke ranah liar untuk bertemu Sandman. Katanya, Sandman bisa mengabulkan permintaan mereka untuk menciptakan keluarga harmonis dan sempurna.

Film berdurasi 1 jam 30 menit ini akan tayang pada 14 November dan dibintangi oleh Jolie Hoang-Rappaport, Elias Janssen, Craig Robinson, dan masih banyak lagi.

7. The Bad Guys: Breaking In 

Rekomendasi terakhir adalah The Bad Guys: Breaking In yang tayang pada 6 November 2025 mendatang. Kartun komedi ini bercerita tentang kisah Bad Guys yang masuk ke dunia kejahatan. 

Serial prekuel ini diperankan oleh Michael Godere, Ezekiel Ajeigbe, Raul Ceballos, Zehra Fazal, dan sebagainya. 

Ternyata ada banyak tontonan seru yang sudah disiapkan Netflix untuk menemani waktu penonton selama satu bulan. Dari semua daftar di atas, mana yang paling membuatmu penasaran? Tulis jawabannya di kolom komentar ya!


Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url